Sejumlah UPT PAS Gelar Porseni WBP

Blitar, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Blitar menyelenggarakan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-53 tahun 2017. Porseni dibuka oleh Kepala LPKA Blitar, Kristiyanto Wiwoho, diikuti oleh seluruh petugas dan Anak di LPKA Blitar, Senin (10/4). “Mari kita meriahkan acara ini dengan kebersamaan dan kekeluargaan dengan mengikuti perlombaan perlombaan dengan sportif,” pesan Kristiyanto. Sebanyak 171 Anak dan 53 pegawai LPKA Blitar tercatat sebagai peserta Porseni. Cabang yang diperlombakan adalah lomba kebersihan kamar, bola voli, catur, dan tenis meja. [caption id="attachment_47348" align="aligncenter" width="246"] Porseni di Rutan Mejene[/caption] Sebelumnya, gelaran yang sama dibuka di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Majene, Rabu (5/4). Diikuti o

Sejumlah UPT PAS Gelar Porseni WBP
Blitar, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Blitar menyelenggarakan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-53 tahun 2017. Porseni dibuka oleh Kepala LPKA Blitar, Kristiyanto Wiwoho, diikuti oleh seluruh petugas dan Anak di LPKA Blitar, Senin (10/4). “Mari kita meriahkan acara ini dengan kebersamaan dan kekeluargaan dengan mengikuti perlombaan perlombaan dengan sportif,” pesan Kristiyanto. Sebanyak 171 Anak dan 53 pegawai LPKA Blitar tercatat sebagai peserta Porseni. Cabang yang diperlombakan adalah lomba kebersihan kamar, bola voli, catur, dan tenis meja. [caption id="attachment_47348" align="aligncenter" width="246"] Porseni di Rutan Mejene[/caption] Sebelumnya, gelaran yang sama dibuka di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Majene, Rabu (5/4). Diikuti oleh seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan petugas, Porseni Rutan Majene mempertandingkan adu cerdas cermat WBP agar mereka giat belajar dengan memanfaat buku-buku yang ada di perpustakaan. “Semoga Porseni bisa lebih menyehatkan WBP, membuat mereka aktif, dan menjalin hubungan yang lebih baik antara WBP dengan petugas,” harap Kepala Rutan Majene, I Wayan Nurasta Wibawa. Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan yang juga menggelar Porseni adalah Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Ternate. Secara simbolis, Porseni dibuka oleh Kepala Lapas (Kalapas) Ternate, Nirhono Jatmokoadi, Jumat (7/4). Pesertanya adalah WBP, petugas, dan anggota Dharma Wanita Lapas Ternate. [caption id="attachment_47353" align="alignleft" width="358"] EKSEBISI TIM PEJABAT LAPAS VS TIM BLOK TIPIKOR[/caption] Kalapas mengajak seluruh peserta lomba agar tetap menjunjung sportivitas serta menjujung nilai kebersamaan dalam ajang yang bertujuan menjaga silahturahmi Lapas Ternate ini. “Tunjukkan skill Anda dalam berlomba agar menjadi tontonan yang menarik, dan menghibur teman-teman maupun keluarga besar lapas yang hadir,” pesannya. Lomba yang akan digelar antara lain domino, catur, bulutangkis, sepak bola gawang mini, bola voli, tenis meja, dan karaoke. Adapun penyerahan hadiah dari lomba Porseni direncanakan pada tanggal 27 April mendatang sekaligus diadakan lomba hiburan, yaitu panjat pohon pinang. Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas Ternate, Effendi Abdullah siap mendukung Porseni hingga selesai dengan melibatkan seluruh petugas pengamanan yang libur bertugas untuk turut mengamankan perlombaan yang akan diselenggarakan tiap pagi dan sore hari. “Kami harapkan para WBP dan petugas bisa menjaga sinergi hingga selesai pertandingan dengan keadaan lapas aman tertib dan terkendali,” harap Effendi. Pembukaan Porseni Lapas Ternate diramaikan dengan eksibisi sepakbola antara pejabat lapas dengan WBP blok tindak pidana korupsi dimana kedua tim diisi oleh pemain berusia diatas 50 tahun serta eksibisi bola voli antara tim petugaa wanita dan anggota Dharma Wanita Lapas Ternate. [caption id="attachment_47378" align="aligncenter" width="355"] pembukaan Porseni LPKA Tangerang[/caption] Pada hari yang sama, LPKA Tangerang membuka Porseni yang diikuti Anak dan petugas LPKA. Porseni diisi dengan perlombaan olahraga mulai dari domino, futsal, tenis meja, dan lainnya.  “Semoga saja acara Porseni berjalan sukses dan lancar dengan jiwa sportifi yang tinggi semakin meningkatkan keakraban antara sesama kita semua di LPKA,” harap Kepala LPKA Tangerang, Yuli Niartini. Pembukaan Porseni ditandai dengan penendangan bola kaki ke gawang oleh Kepala LPKA Tangerang dan satu orang perwakilan Anak, yaitu siswa SMP berinisial JP. Bagi semua pemenang nantinya akan diberikan penghargaan berupa hadiah-hadiah menarik.       Kontributor: LPKA Blitar, Rutan Majene, Lapas Ternate, LPKA Tangerang

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0