Musik Panting Intan Pengayoman Lapas Narkotika Karang Intan Sambut Visitasi Museum

Musik Panting Intan Pengayoman Lapas Narkotika Karang Intan Sambut Visitasi Museum

Banjarbaru, INFO_PAS – Grup musik panting “Intan Pengayoman” yang terdiri dari delapan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Karang Intan, tampil apik sambut kedatangan jajaran Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalimantan Selatan saat visitasi Museum Lambung Mangkurat Banjarbaru beberapa waktu lalu.

 

Musik panting merupakan seni tradisional asli Kalimantan Selatan yang harus dijaga dan dilestarikan. Melalui pembinaan bermusik, Lapas Narkotika Karang Intan mengambil bagian dari pelestarian budaya, sebagai warisan yang harus tetap eksis di tengah serbuan aliran musik kekinian.

 

Kepala Lapas (Kalapas) Narkotika Karang Intan, Wahyu Susetyo yang juga turut serta pada kegiatan visitasi, menuturkan bahwa Lapas Narkotika Karang Intan memfasilitasi bakat WBP sehingga menjadi karya yang bisa dinikmati oleh masyarakat, khususnya bakat bermusik. Menurutnya, WBP memiliki potensi dan bakat bermusik yang cukup baik.

 

“Kita mengakomodir semuanya dalam pembinaan bermusik, sehingga ‘Intan Pengayoman’ terbentuk dan sudah sering tampil menghibur masyarakat, seperti pada acara di Qmall Banjarbaru, maupun acara yang kemarin dilangsungkan yaitu visitasi Museum Lambung Mangkurat bersama jajaran Kanwil Kemenkumham Kalsel,” tutur Kalapas, Senin (4/7).

 

“Tidak hanya musik tradisional, kita juga ada grup band Diamond, dari segi permainan dan olah musiknya juga bagus,” tambah orang nomor satu di Lapas Narkotika Karang Intan ini.

 

Diiringi musik panting, lagu-lagu daerah dibawakan merdu oleh vokalis Intan Pengayoman untuk menghibur peserta visitasi museum, bahkan ada salah seorang peserta kunjungan memberanikan diri untuk menyumbangkan lagu dengan pengiring musik oleh Intan Pengayoman.

 

Penampilan Intan Pengayoman pada kegiatan visitasi Museum Lambung Mangkurat jajaran Kanwil Kemenkumham Kalsel mendapatkan apresiasi dari Kepala Kanwil Kemenkumham Kalsel Lilik Sujandi, Kepala Divisi Administrasi Rifqi Adrian Kriswanto, Kepala Divisi Pemasyarakatan Sri Yuwono, Kepala Divisi Keimigrasian Junita Sitorus, serta para Pejabat Administrator, Kepala Unit Pelaksana Teknis, dan jajaran yang turut serta mendampingi. (prv)

 

 

Kontributor: Arbiansyah

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0