Percetakan Lapas Sukamiskin Layani UPT PAS se-Indonesia

Bandung, INFO_PAS – Percetakan merupakan salah satu bentuk bimbingan kerja kemandirian di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas I Sukamiskin. Setiap harinya, kegiatan ini mencetak buku-buku register, kartu bimbingan khusus untuk balai pemasyarakatan, dll. Menurut Kepala Seksi (Kasi) Bimbingan Kerja Lapas Sukamiskin, Sami, percetakan ini melayani seluruh Unit Pelaksanaan Teknis  (UPT) Pemasyarakatan se-Indonesia. “Percetakan ini pernah digunakan oleh Presiden Soekarno saat menjalani masa penjara di lapas. Ia bekerja di percetakan kala Lapas Sukamiskin difungsikan untuk mempenjarakan kaum intelektual,” ujar Sami. Ia pun mempersilakan UPT Pemasyarakatan seluruh Indonesia untuk memesan buku-buku register di Lapas Sukamiskin, Tentu saja sesuai dengan prosedur, yaitu bersurat secara resmi dari UPT masing-masing. Hal ini diamini oleh Kasi Pengolahan Hasil Karya Lapas Sukamiskin, Agus. “Kami informasikan bagi yang UPT Pemasyarakatan yang membu

Percetakan Lapas Sukamiskin Layani UPT PAS se-Indonesia
Bandung, INFO_PAS – Percetakan merupakan salah satu bentuk bimbingan kerja kemandirian di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas I Sukamiskin. Setiap harinya, kegiatan ini mencetak buku-buku register, kartu bimbingan khusus untuk balai pemasyarakatan, dll. Menurut Kepala Seksi (Kasi) Bimbingan Kerja Lapas Sukamiskin, Sami, percetakan ini melayani seluruh Unit Pelaksanaan Teknis  (UPT) Pemasyarakatan se-Indonesia. “Percetakan ini pernah digunakan oleh Presiden Soekarno saat menjalani masa penjara di lapas. Ia bekerja di percetakan kala Lapas Sukamiskin difungsikan untuk mempenjarakan kaum intelektual,” ujar Sami. Ia pun mempersilakan UPT Pemasyarakatan seluruh Indonesia untuk memesan buku-buku register di Lapas Sukamiskin, Tentu saja sesuai dengan prosedur, yaitu bersurat secara resmi dari UPT masing-masing. Hal ini diamini oleh Kasi Pengolahan Hasil Karya Lapas Sukamiskin, Agus. “Kami informasikan bagi yang UPT Pemasyarakatan yang membutuhan buku-buku register, bisa memesan di Lapas Sukamskin melalui email sukaprinting@gmail.com tanpa dipungut biaya, baik pembuatan maupun pengiriman,” tandasnya.   Kontributor : Dedy Wirawan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0