Rupbasan Bandung Ikuti Legal Expo Kemenkumham di Balai Kota Bandung
Bandung, INFO_PAS - Rumah  Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbassan) Klas I Bandung ikuti kegiatan Legal Expo yang diselenggarakan oleh Kantor wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat, Selasa (27/10).  Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan peringatan Hari Dharma Karyadika tahun 2015.
Bekerjasama dengan Pemerintah Kota Bandung,  Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat selenggarakan legal expo di Balai Kota Bandung dengan mengedepankan layanan informasi mengenai hukum serta memberikan penjelasan mengenai tugas dan fungsi Kementerian Hukum dan HAM kepada masyarakat.
Kantor Wilayah Kementerian hukum dan HAM Jawa Barat I Wayan Sukerta saat ditemui mengungkapkan bahwa sebagian besar masyarakat kita banyak yang belum paham dengan tugas dan fungsi Kementerian Hukum dan HAM.
“Untuk merubah pengetahuan dan pemahaman masyarakat mengenai tugas dan fumgsi Kementerian Hukum dan HAM, maka diperlukan m
Bandung, INFO_PAS - Rumah  Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbassan) Klas I Bandung ikuti kegiatan Legal Expo yang diselenggarakan oleh Kantor wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat, Selasa (27/10).  Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan peringatan Hari Dharma Karyadika tahun 2015.
Bekerjasama dengan Pemerintah Kota Bandung,  Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat selenggarakan legal expo di Balai Kota Bandung dengan mengedepankan layanan informasi mengenai hukum serta memberikan penjelasan mengenai tugas dan fungsi Kementerian Hukum dan HAM kepada masyarakat.
Kantor Wilayah Kementerian hukum dan HAM Jawa Barat I Wayan Sukerta saat ditemui mengungkapkan bahwa sebagian besar masyarakat kita banyak yang belum paham dengan tugas dan fungsi Kementerian Hukum dan HAM.
“Untuk merubah pengetahuan dan pemahaman masyarakat mengenai tugas dan fumgsi Kementerian Hukum dan HAM, maka diperlukan media dalam mensosialsasikan Hukum dan HAM yang lebih membumi,†ujar Wayan.
“Sosialisasi pembangunan hukum dan HAM dalam bentuk pameran atau yang kita sebut Legal Expo, merupakan model kampanye hukum dan HAM yang dikemas dalam suasana yang meyenangkan, sehingga diharapkan dapat mengurangi kejenuhan publik terhadap penyampaian informasi hukum dan HAM yang formal dan monoton†tambahnya menjelaskan.
Sementara itu Kepala Rupbasan Bandung, Eko Suprapti R. yang turut ambil bagian dalam kegiatan legal expo tersebut berharap dengan diadakannya kegiatan legal expo, masyarakat dapat lebih mengetahui dan memahami keberadaan Rupbasan beserta tugas dan fungsinya sebagai salah satu bagian penting dari proses peradilan. (NH)
Kontributor : Mia Susanti