Rutan Manado Gandeng Lucas Ministry Gelar Ibadah dan Pemeriksaan Kesehatan

Manado, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Manado bersama tim pelayanan Lucas Ministry melakukan ibadah pelayanan dan pemeriksaan kesehatan gratis bagi petugas Rutan dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Sabtu (9/4). Tim pelayanan Lucas Ministry yang digandeng Rutan Manado sendiri terdiri dari sejumlah dokter umum dan dokter spesialis.
Sebelum mengikuti pemeriksaan kesehatan, para peserta terlebih daulu mengikuti pelayanan rohani di Gereja Abigail Rutan Manado. Mereka juga menerima obat-obatan serta kacamata gratis.
“Kegiatan ini merupakan kegiatan yang positif dan juga sangat membantu Rutan Manado dalam pemeriksaan kesehatan kepada petugas maupun WBP yang menjalani proses peradilan di Rutan Manado,” terang Pelaksana Harian Kepala Rutan Manado, Rico S. Wendur.
“Kami juga akan bekerja sama untuk membuat kesepakatan dengan pihak Yayasan Lucas Ministry, agar kegiatan ini dapat dilakukan secara berkala untuk datang melakukan pemeriksaan kesehatan,” tambahnya.
Di kesempatan yang sama, dr. Armenius Sondakh, Sp. THT-KL (K) selaku Ketua Yayasan Lucas Minstry menyampaikan pihaknya melayani petugas dan WBP sesuai dengan fungsinya untuk memberikan pelayanan kesehatan. Timnya sendiri terdiri dari dokter spesialis telinga, hidung, dan tenggorokan; dokter spesialis kulit dan kelamin; serta dokter umum.
“Sebelumnya kami melakukan ibadah bersama dengan WBP yang beragama Kristen. Kami berharapkan kegiatan ini dapat dilaksanakan secara berkelanjutan, paling tidak sebulan sekali, sebagai bentuk pengabdian masyarakat dari kami dokter-dokter,” ungkapnya. (prv)
Kontributor: Rutan Manado
What's Your Reaction?






