Serang INFO_PAS – Sebanyak 100 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas IIA Serang berkumpul di aula lapas guna mengikuti kegiatan pembinaan kepribadian berupa seminar motivasi, Selasa (23/2). Acara tersebut  menghadirkan motivator dari Yayasan Mahanaim Bekasi, Abraham.
Mengawali acara, Kepala Lapas (Kalapas) Serang, Eti Herawati, berpesan kepada peserta seminar agar menjaga kebersihan, tata krama kerukunan, serta pentingnya mengubah perilaku negatif menjadi positif.
“Belajarlah dari pengalaman serta teruslah memotivasi diri agar berubah kearah yang lebih baik,†pesan Kalapas.
Sementara itu, Abraham sang motivator menyampaikan materi sambil sesekali memutar film tentang penyemangat hidup. “Kesuksesan tidaklah mudah diraih melainkan harus dengan perjuangan dan  pengorbanan. Untuk bisa sukses dan menggapai impian  seseorang harus memiliki motivasi dan optimis pada masa depan serta kemampuan berkomunikasi,â€Â ungkapnya.
Seluruh WBP yang hadir pada kegiatan tersebut nampak antusias, menyambut baik, serta semangat mengikuti kegiatan. Salah satunya diungkapkan WBP bernama Maman.
“Saya mendapatkan pencerahan dan terinspirasi dari materi yang dibawakan. Meskipun acaranya berlangsung singkat, tapi banyak pelajaran penting yang bisa dipetik,†ujar WBP asal Kota Pandeglang tersebut. (IR)
Â
Kontributor: DR & WA