Taruna POLTEKIP Belajar Kebapasan di Bapas Jaksel

Jakarta, INFO_PAS – Balai Pemasyarakatan (Bapas) Jakarta Selatan kedatangan 24 mahasiswa Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (POLTEKIP) beserta pembimbingnya, Rabu (6/9). Kedatangan mereka diterima oleh Kepala Bapas Jakarta Selatan, Syarif Usman, didampingi Kepala Sub Bagian Tata Usaha dan Kepala Seksi Bimbingan Klien Dewasa. Sebelumnya juga telah dilakukan kunjungan oleh pihak Poltekip terkait kerja sama peningkatan Taruna POLTEKIP dalam tugas dan fungsi serta prosedur yang ada di bapas. “Posisi bapas sudah semakin kuat dengan adanya undang-undang dimana Pembimbing Kemasyarakatan (PK) sudah strategis dalam langkahnya. PK harus terbuka kepada masyarakat serta mengutamakan kepentingan klien untuk kembali ke masyarakat dengan baik dan ini semua tantangan,” ucap Syarif. Sejalan dengan banyaknya tantangan Pemasyarakatan, ia menjelaskan bahwa kini PK sudah mendapatkan perhatian lebih dalam kesejahteraannya. Kualitas SDM PK juga dapat ditingkatkan dengan pendidikan

Taruna POLTEKIP Belajar Kebapasan di Bapas Jaksel
Jakarta, INFO_PAS – Balai Pemasyarakatan (Bapas) Jakarta Selatan kedatangan 24 mahasiswa Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (POLTEKIP) beserta pembimbingnya, Rabu (6/9). Kedatangan mereka diterima oleh Kepala Bapas Jakarta Selatan, Syarif Usman, didampingi Kepala Sub Bagian Tata Usaha dan Kepala Seksi Bimbingan Klien Dewasa. Sebelumnya juga telah dilakukan kunjungan oleh pihak Poltekip terkait kerja sama peningkatan Taruna POLTEKIP dalam tugas dan fungsi serta prosedur yang ada di bapas. “Posisi bapas sudah semakin kuat dengan adanya undang-undang dimana Pembimbing Kemasyarakatan (PK) sudah strategis dalam langkahnya. PK harus terbuka kepada masyarakat serta mengutamakan kepentingan klien untuk kembali ke masyarakat dengan baik dan ini semua tantangan,” ucap Syarif. Sejalan dengan banyaknya tantangan Pemasyarakatan, ia menjelaskan bahwa kini PK sudah mendapatkan perhatian lebih dalam kesejahteraannya. Kualitas SDM PK juga dapat ditingkatkan dengan pendidikan formal. “Semoga kerja sama ini menjadikan Bapas Jakarta Selatan sebagai mitra POLTEKIP untuk para taruna guna menimba ilmu melalui Praktek Kerja Lapangan dan berharap Bapas Jakarta Selatan bisa menjadi barometer kebapasan,” harap Syarif.     Kontributor: Bapas Jakarta Selatan

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0