Terus Upayakan Pendidikan, LPKA Palu Fasilitasi UAS Anak Binaan

Terus Upayakan Pendidikan, LPKA Palu Fasilitasi UAS Anak Binaan

Palu, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) kelas II Palu fasilitasi Ujian Akhir Semester (UAS) bagi satu Anak Binaannya yang masih terdaftar di SMKN Pertambangan Bungkulu, Jumat (8/12). Ini merupakan wujud kepedulian LPKA Palu yang terus mengupayakan pendidikan Anak Binaan agar tetap melanjutkan sekolah formal tanpa melihat permasalahan hukum yang dihadapi.

Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun, didampingi Kepala Seksi Pembinaan, Ida Bangus, serta Kepala Subseksi Pendidikan dan Bimbingan Kemasyarakatan, Henny, mengungkapkan dalam pemenuhan hak pendidikan bagi setiap anak, pihaknya melakukan koordinasi bersama keluarga dan sekolah Anak Binaan. “Sudah menjadi kewajiban kami dalam pemenuhan hak bagi setiap Anak Binaan, khususnya hak pendidikan. Segala upaya kami ciptakan agar hak mereka terpenuhi,” tegasnya.

Revanda menambahkan pelaksanaan UAS merupakan implementasi langsung dari pemenuhan Hak Asasi Manusia (HAM) bagi setiap Anak Binaan. “Kami berharap Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sulawesi Tengah turut mendukung dalam memfasilitasi pendidikan formal bagi setiap Anak Binaan selama menjalani pembinaan di LPKA,” harapnya.

Pelaksanaan UAS Anak Binaan LPKA Palu turut dipantau oleh Kepala Bidang HAM Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah, Mangatas Nadeak, serta jajaranya. Ia mendukung pemenuhan hak setiap Anak Binaan guna mendorong tumbuh kembang dan pemajuan HAM di Sulawesi Tengah.

“Kami siap mendukung program pembinaan di LPKA Palu, khususnya dalam memprioritaskan pemenuhan dan pemajuan HAM,” janji Mangatas. (IR)

 

 

Kontributor: LPKA Palu

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0