Tingkatkan Layanan Kesehatan, Lapas Palangka Raya Gelar Pelatihan Kader Kesehatan

Palangka Raya, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya laksanakan pelatihan kader kesehatan bagi Warga Binaan, Jumat (25/10). Pelatihan ini difasilitasi oleh tim medis Lapas Palangka Raya.
Kepala Lapas Palangka Raya, Wahyu Susetyo, mengatakan pembentukan kader kesehatan merupakan bentuk akselerasi pelayanan, khususnya di bidang kesehatan. “Pembentukan dan pelatihan kader merupakan salah satu upaya kami dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi Warga Binaan,” ucapnya.
Pelatihan ini dimulai dengan tes yang diberikan oleh tim medis kepada Warga Binaan untuk mengetahui seberapa pengetahuan mereka tentang kesehatan. Kegiatan dilanjutkan dengan penjelasan mengenai peran para kader dan penyuluhan tentang Pencegahan Pemberantasan Penyakit Menular.
Mewakili tim medis, Marianna selaku Dokter Madya mengatakan peran kader kesehatan sangat krusial dalam upaya memberikan layanan kesehatan bagi Warga Binaan. Ia berharap Warga Binaan yang dipilih menjadi kader kesehatan mampu bekerja sama dengan para tenaga medis dalam memberikan layanan kesehatan.
“Teman-teman yang sudah terpilih menjadi kader, semoga dapat membantu kami dalam memberikan layanan kesehatan mulai dengan memberikan contoh bagi Warga Binaan lain dalam menjaga kesehatan diri, menjaga pola hidup bersih dan sehat, serta memberikan pertolongan pertama jika ada teman yang mengalami masalah kesehatan di blok hunian,” harap Marianna.
Diharapkan dengan dilaksanakannya pelatihan kader kesehatan ini, derajat kesehatan di Lapas Palangka Raya makin meningkat dan pelayanan dasar kepada Warga Binaan, khususnya di bidang kesehatan, lebih maksimal lagi. (IR)
Kontributor: Lapas Palangka Raya
What's Your Reaction?






