Tugas Penjagaan Terlihat Mudah, Tapi Tanggung Jawabnya Besar

SoE, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB SoE meyambut kedatangan 18 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lapas tersebut, Senin (5/2). Pada kesempatan itu, Kepala Rutan SoE, Lukas Laksana Frans, mengajak para CPNS untuk mencintai pekerjaannya. “Pekerjaan yang kalian peroleh ini tidaklah mudah untuk diraih. Untuk itu, cintailah pekerjaan ini seperti kalian mencintai dan menjaga diri kalian sendiri,” ucap Karutan. Menurutnya, menjadi petugas Pemasyarakatan terlihat mudah, namun tanggung jawabnya sangat besar. “Yakinlah bahwa kalian semua merupakan tunas pengayoman yang penuh integritas, disiplin, dan inovatif,” ucap Lukas. Lebih lanjut, ia mengatakan sebelum para CPNS melaksanakan tugas sebagai penjaga tahanan, mereka akan ditempatkan di masing-masing sub seksi yang ada di Rutan SoE sebagai bekal atau pengenalan lingkungan sebelum bertugas. “Mulai hari ini kalian sudah mulai bertugas di sini, namun kalian masih harus mengikuti kegiata

Tugas Penjagaan Terlihat Mudah, Tapi Tanggung Jawabnya Besar
SoE, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB SoE meyambut kedatangan 18 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lapas tersebut, Senin (5/2). Pada kesempatan itu, Kepala Rutan SoE, Lukas Laksana Frans, mengajak para CPNS untuk mencintai pekerjaannya. “Pekerjaan yang kalian peroleh ini tidaklah mudah untuk diraih. Untuk itu, cintailah pekerjaan ini seperti kalian mencintai dan menjaga diri kalian sendiri,” ucap Karutan. Menurutnya, menjadi petugas Pemasyarakatan terlihat mudah, namun tanggung jawabnya sangat besar. “Yakinlah bahwa kalian semua merupakan tunas pengayoman yang penuh integritas, disiplin, dan inovatif,” ucap Lukas. Lebih lanjut, ia mengatakan sebelum para CPNS melaksanakan tugas sebagai penjaga tahanan, mereka akan ditempatkan di masing-masing sub seksi yang ada di Rutan SoE sebagai bekal atau pengenalan lingkungan sebelum bertugas. “Mulai hari ini kalian sudah mulai bertugas di sini, namun kalian masih harus mengikuti kegiatan orientasi lagi sampai tanggal 19 Februari. Nantinya kalian akan ditempatkan di Sub Seksi Pengelolaan, Pelayanan Tahanan, dan Staf Kesatuan Pengamanan Rutan. Setelah itu baru bisa melaksanakan tugas sebagai penjaga tahanan agar kalian bisa mengetahui dan mengenal tugas dan fungsi sebagai petugas Pemasyarakatan,” tutup Lukas.     Kontributor: Muhammad Zeinal

What's Your Reaction?

like
10
dislike
0
love
3
funny
0
angry
1
sad
2
wow
2