Usai Diluncurkan, Lapas Ambon Sosialisasikan “SiLaTu” ke Pengunjung

Usai Diluncurkan, Lapas Ambon Sosialisasikan “SiLaTu” ke Pengunjung

Ambon, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Lelas IIA Ambon melakukan sosialisasi Sistem Layanan Satu Pintu (SiLaTu) Online kepada masyarakat pengunjung layanan penitipan barang/makanan bagi narapidana, Sabtu (22/5). Sosialisasi disampaikan duta layanan, Firman A. Satrianti dan Benjamin Risakotta, untuk memberikan informasi kepada masyarakat atas inovasi layanan yang diberikan sehingga inovasi SiLaTu dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.

(baca : Lapas Ambon Luncurkan Inovasi SiLatu dan Lantik Mabigus Sahardjo).

Mengawali sosialisasinya, Firman menyampaikan SiLaTu menjadi alternatif bagi masyarakat yang mendapatkan pelayanan dan petugas yang melakukan pelayanan di era digital. Layanan ini dapat menjadi alternatif apabila bapak/ibu menginginkan pelayanan jika tidak berada di Lapas dengan mengakses satu aplikasi. Layanan ini akan terkoneksi langsung dengan nomor WhatsApp petugas yang ditunjuk sebagai operator, jelas Firman.

Layanan SiLaTu, lanjut Firman, akan terkoneksi dengan bagian terkait, yaitu bagian Pembinaan Narapidana/Anak Didik, Tata Usaha, serta Keamanan dan Ketertiban (Kamtib). Selain diakses pada alamat  linktr.ee/lapasambonlayanan ini juga bisa diakses melalui scan QR Code, alamat link SiLatu, serta telah dicantumkan pada seluruh media sosial Lapas Ambon.

Layanan SiLaTu mengoptimalisasi fungsi dan integrasi sejumlah layanan di Lapas Ambon ke situs lain yang diakses melalui laman linktr.ee/lapasambonMenu yang dapat diakses, yaitu Layanan Pengurusan Integrasi (PB, CB, dan CMB), Informasi Data Narapidana, Layanan Pengaduan, Alur Layanan Pemasarakatan, Pendaftaran Layanan Penitipan Barang dan Makanan, Dokumen Persyaratan Izin Luar Biasa, serta Survei Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) dan Indeks Presepsi Korupsi (IPK),” terang Firman.

Sementara itu, Kepala Seksi Kamtib, Sonny Tanikwele, mengatakan layanan SiLaTu  disambut hangat pengunjung Lapas Ambon. “Sebanyak enam orang telah terdaftar sebagai pengguna layanan ini,” ucapnya.

Apresiasi pun disampaikan salah satu pengunjung Lapas, Juliet Talabessy. “Inovasi yang dilakukan Lapas sangat membantu dan dapat langsung saya gunakan,” pungkasnya. (IR)

 

 

 

Kontributor: Lapas Ambon

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0