WBP Lapas Ambon Kedatangan Pimpinan Tertinggi Gereja Katholik Maluku

Ambon, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Ambon kedatangan Uskup Amboina, MGR. P.C. Mandagi, untuk melaksanakan kunjungan pelayanan ibadah sekaligus bersilaturahmi bersama sembilan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Katholik di Gereja Solagratia Lapas Ambon, Senin (24/12). Pimpinan tertinggi Gereja Katholik Maluku ini mengharapkan kunjungannya ke lapas sebagai bentuk perhatian dan cinta kasih pada setiap orang sekaligus memberikan apresiasi terhadap lapas yang telah menunjukan perhatian dalam penegakan hukum dan hak asasi manusia. “Nil Nili Cristum. Tidak ada apapun selain Kristus bahwa Kristus lahir untuk setiap orang, terutama terhadap mereka yang sedang dilanda banyak problem kehidupan. Dalam keadaan bagaimana pun, ingatlah pesan cinta kasih Kristus,” pesannya. Mendampingi kunjungan Uskup Amboina, Kepala Sub Seksi Bimbingan Kemasyarakatan dan Perawatan Lapas Ambon, Kardin Laucu, mengungkap perhatian serius dari orang nomor satu keuskup

WBP Lapas Ambon Kedatangan Pimpinan Tertinggi Gereja Katholik Maluku
Ambon, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Ambon kedatangan Uskup Amboina, MGR. P.C. Mandagi, untuk melaksanakan kunjungan pelayanan ibadah sekaligus bersilaturahmi bersama sembilan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Katholik di Gereja Solagratia Lapas Ambon, Senin (24/12). Pimpinan tertinggi Gereja Katholik Maluku ini mengharapkan kunjungannya ke lapas sebagai bentuk perhatian dan cinta kasih pada setiap orang sekaligus memberikan apresiasi terhadap lapas yang telah menunjukan perhatian dalam penegakan hukum dan hak asasi manusia. “Nil Nili Cristum. Tidak ada apapun selain Kristus bahwa Kristus lahir untuk setiap orang, terutama terhadap mereka yang sedang dilanda banyak problem kehidupan. Dalam keadaan bagaimana pun, ingatlah pesan cinta kasih Kristus,” pesannya. Mendampingi kunjungan Uskup Amboina, Kepala Sub Seksi Bimbingan Kemasyarakatan dan Perawatan Lapas Ambon, Kardin Laucu, mengungkap perhatian serius dari orang nomor satu keuskupan Maluku ini akan memberikan kontribusi positif dalam semangat pembinaan kepribadian mental terhadap seluruh WBP. “Semoga dalam melakasanakan tugas pokok keseharian persoalan humanisme akan menjadi perhatian untuk terus ditingkatkan,” janjinya     Kontributor: Lapas Ambon

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0