Wujudkan Ketahanan Pangan, Lapas Saumlaki Ikuti Panen Raya Serentak

Wujudkan Ketahanan Pangan, Lapas Saumlaki Ikuti Panen Raya Serentak

Saumlaki, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Saumlaki ikuti kegiatan Panen Raya Serentak sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan nasional, Kamis (16/1). Panen dilaksanakan di lahan pembinaan pertanian Lapas Saumlaki dengan komoditas kacang panjang dan terong.

Kegiatan panen raya diikuti langsung Kepala Lapas Saumlaki, Prianggoro Agung Wibowo, bersama jajaran. Kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan kemandirian Warga Binaan yang dilaksanakan secara terencana dan berkelanjutan melalui optimalisasi lahan pembinaan di dalam lingkungan Lapas.

Dari panen tersebut, Lapas Saumlaki memperoleh hasil sekitar 30 kilogram sayuran yang terdiri atas kacang panjang dan terong. Seluruh hasil panen dimanfaatkan untuk mendukung kebutuhan konsumsi internal Lapas sebagai bagian dari upaya kemandirian pangan.

Prianggoro Agung Wibowo mengatakan bahwa panen raya serentak merupakan wujud implementasi pembinaan kemandirian yang sejalan dengan arah kebijakan Pemasyarakatan.

“Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya memberdayakan Warga Binaan agar tetap produktif selama menjalani masa pidana. Program pertanian yang kami jalankan juga mendukung 15 Program Aksi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan, khususnya poin kemandirian pangan melalui pembinaan di Lapas dan Rutan,” ujarnya.

Kepala Subseksi Pembinaan Lapas Saumlaki, Andre, menjelaskan bahwa pembinaan pertanian dilaksanakan secara bertahap, mulai dari pengolahan lahan, penanaman, perawatan, hingga panen, dengan melibatkan Warga Binaan secara aktif di bawah pengawasan petugas.

“Selain hasil panen, yang terpenting adalah proses pembelajaran dan pembentukan sikap kerja, sehingga Warga Binaan memiliki keterampilan praktis yang dapat dimanfaatkan ke depan,” jelas Andre.

Salah satu Warga Binaan, MK, mengungkapkan bahwa keterlibatannya dalam kegiatan pertanian memberikan pengalaman positif selama menjalani masa pembinaan.

“Kami dilibatkan langsung dari awal sampai panen. Kegiatan ini membuat kami lebih produktif dan memberi pengalaman yang bisa dimanfaatkan setelah bebas nanti,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Maluku, Ricky Dwi Biantoro, mengapresiasi Lapas Saumlaki yang konsisten mengoptimalkan lahan pembinaan untuk mendukung ketahanan pangan.

“Panen raya serentak ini menunjukkan bahwa pembinaan kemandirian dapat berjalan seiring dengan program strategis pemerintah. Pemberdayaan Warga Binaan melalui sektor pertanian merupakan langkah konkret yang berdampak langsung,” ujar Ricky. (afn)

 

Kontributor: Humas Lapas Saumlaki

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0