Andikpas LPKA Sungai Raya Diimbau Terapkan Budaya Bersih dan Sehat

Andikpas LPKA Sungai Raya Diimbau Terapkan Budaya Bersih dan Sehat

Kubu Raya, INFO_PAS - Menanggapi maraknya kasus  Penularan Virus Corona (Covid-19) belakangan ini, Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Sungai Raya mengadakan Kegiatan Penyuluhan internal, Rabu (18/3). Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah awal penanggulangan penyebaran Covid-19 di LPKA Sungai Raya.

Kepala Subseksi Perawatan LPKA Sungai Raya, Adam Lestiyo Suprayogi, ditunjuk untuk menyampaikan pesan-pesan kepada Anak Didik Pemasyarakatan (Andikpas) tentang Covid-19. Informasi berkaitan dengan wabah ini satu per satu di sampikan Adam kepada Andikpas.

Adam menjelaskan mulai dari proses penularan virus ini hingga upaya pencegahan yang harus dilakukan. “Kita sampaikan pada Andikpas tentang Virus Covid-19 ini, mulai dari penularannya, gejala awal hingga upaya penaggulangannya,” terang Adam.

Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan Andikpas dapat meningkatkan kewaspadaan dan menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat. Adam berharap Andikpas dapat mengimplementasikannya mulai dari kebersihan diri sendiri dan lingkungan sekitar.

Berkaitan dengan pencegahan Virus Corona di LPKA Sungai Raya, Bambang Wijanarko selaku Kepala LPKA Sungai Raya memutuskan untuk menutup sementara Layanan Kujungan, serta menyediakan hand sanitizer di area LPKA untuk pegawai dan Andikpas.

“Mulai tanggal 18 Maret ini layanan kunjungan, baik itu besukan ataupun kegiatan yang melibatkan pihak luar sementara kita tutup,” tergas Bambang. Pihaknya menambahkan, untuk pegawai di LPKA Sungai Raya agar dapat menjaga kesehatan diri dan keluarga.

 

Kontributor: Humas LPKA Sungai Raya

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0