Kakanwil dan Kadiv PAS Kalsel Sambangi Rutan Barabai

Barabai, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Klas IIB Barabai kedatangan Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) serta Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadiv PAS) Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan, Jumat (6/2). Keduanya memberikan pengarahan serta petunjuk pelaksanaan tugas di rutan. “Kita harus merubah pola pikir dan memberikan pelayanan prima kepada masyarakat dengan bekerja, bekerja, dan bekerja keras,” imbau Kakanwil, Yunaedi. Kakanwil pun berpesan agar seluruh pegawai Rutan Barabai melakukan pembinaan personal demi kelancaran tugas. "Ikuti kerja pimpinan, bekerja dengan pimpinan, dan jangan menyusahkan pimpinan,” pesannya. Kadiv PAS, Harun Sulianto, juga menyampaikan arahan kepada para pegawai Rutan Barabai. “Optimalkan pemenuhan hak Warga Binaan Pemasyarakatan seperti Cuti Bersyarat, Cuti Menjelang Bebas, dan Pembebasan Bersyarat bagi mereka yang telah memenuhi persyaratan tanpa ada pungutan liat karena sudah ada anggarannya dalam DIPA. Te

Kakanwil dan Kadiv PAS Kalsel Sambangi Rutan Barabai
Barabai, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Klas IIB Barabai kedatangan Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) serta Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadiv PAS) Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan, Jumat (6/2). Keduanya memberikan pengarahan serta petunjuk pelaksanaan tugas di rutan. “Kita harus merubah pola pikir dan memberikan pelayanan prima kepada masyarakat dengan bekerja, bekerja, dan bekerja keras,” imbau Kakanwil, Yunaedi. Kakanwil pun berpesan agar seluruh pegawai Rutan Barabai melakukan pembinaan personal demi kelancaran tugas. "Ikuti kerja pimpinan, bekerja dengan pimpinan, dan jangan menyusahkan pimpinan,” pesannya. Kadiv PAS, Harun Sulianto, juga menyampaikan arahan kepada para pegawai Rutan Barabai. “Optimalkan pemenuhan hak Warga Binaan Pemasyarakatan seperti Cuti Bersyarat, Cuti Menjelang Bebas, dan Pembebasan Bersyarat bagi mereka yang telah memenuhi persyaratan tanpa ada pungutan liat karena sudah ada anggarannya dalam DIPA. Tegakkan zero halinar,” tegas Harun. Dalam kunjungan tersebut, Kakanwil dan Kadiv PAS menyempatkan diri menyambangi blok hunian, pos atas, dapur, dan ruang Sistem Database Pemasyarakatan Rutan Barabai. Keduanya berpesan agar mengganti pintu pos atas yang terbuat dari kayu dengan besi serta meminta lantai dapur dipasangi keramik. “Jangan sampai ada pelarian dan penganiayaan. Bekerjalah dengan ikhlas dan profesional. Insya Allah mendapat barokah dari Allah SWT,” pungkas Harun. (IR)       Kontributor: Rutan Barabai

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0