Lapas Sukabumi Peduli WBP Lansia

Sukabumi, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIB Sukabumi memperingati acara Hari Lanjut Nasional 2015, Senin (31/8). Acara tersebut menghadirkan 15 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di lapas yang berusia diatas 50 tahun. Dr. Ahmad Rahadian selaku dokter Lapas Sukabumi sekaligus penggagas acara tersebut menilai kegiatan ini untuk memberikan kesempatan kepada WBP lanjut usia (lansia) untuk mendengarkan keluh kesah mereka selama berada di dalam lapas serta memahami, memperbaiki perilaku, dan mengajak mereka untuk hidup sehat. “Banyak diantara mereka yang jarang dibesuk sehingga kegiatan ini bisa dijadikan ajang untuk berkumpul. Selama ini mereka dikumpulkan dalam satu grup. Mungkin dengan momen ini bisa dipakai sebagai puncak kegiatan mereka,” tutur Dr. Ahmad. Dalam acara ini dilaksanakan pula sejumlah agenda, seperti pemeriksaan kesehatan, pemutaran film, lomba pidato, lomba penyuluhan cara hidup sehat, curhat, dan lomba menyusun kue. Salah sa

Lapas Sukabumi Peduli WBP Lansia
Sukabumi, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIB Sukabumi memperingati acara Hari Lanjut Nasional 2015, Senin (31/8). Acara tersebut menghadirkan 15 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di lapas yang berusia diatas 50 tahun. Dr. Ahmad Rahadian selaku dokter Lapas Sukabumi sekaligus penggagas acara tersebut menilai kegiatan ini untuk memberikan kesempatan kepada WBP lanjut usia (lansia) untuk mendengarkan keluh kesah mereka selama berada di dalam lapas serta memahami, memperbaiki perilaku, dan mengajak mereka untuk hidup sehat. “Banyak diantara mereka yang jarang dibesuk sehingga kegiatan ini bisa dijadikan ajang untuk berkumpul. Selama ini mereka dikumpulkan dalam satu grup. Mungkin dengan momen ini bisa dipakai sebagai puncak kegiatan mereka,” tutur Dr. Ahmad. Dalam acara ini dilaksanakan pula sejumlah agenda, seperti pemeriksaan kesehatan, pemutaran film, lomba pidato, lomba penyuluhan cara hidup sehat, curhat, dan lomba menyusun kue. Salah satu WBP lansia, Wandi, merasa senang dengan kegiatan ini sebab bisa mengobati kerinduan dengan keluarga. “Walau hanya sepintas saja, tetapi kegiatan ini bisa sedikit mengobati kejenuhan dalam menjalani hukuman ataupun menjalani sisa umur yang sudah menua,” ujarnya berurai air mata. (IR)     Kontributor: Indra Rahmawan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0