LPKA Medan dan PKBM Bintula Ajak Anak Binaan Evaluasi Pembelajaran dari Film Rudy Habibie

LPKA Medan dan PKBM Bintula Ajak Anak Binaan Evaluasi Pembelajaran dari Film Rudy Habibie

Medan, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Medan bersama Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat Bina Tunas Muda Cakrawala (PKBM Bintula) ajak Anak Binaan menonton film Rudy Habibie, Senin (11/12). Pada kesempatan itu, Anak Binaan juga diajak untuk belajar mengevaluasi pembelajaran.

Salah satu petugas pembinaan LPKA Medan, Achmad Mahmudi, menjelaskan film ini menceritakan perjuangan presiden ke-3 Indonesia, yaitu BJ. Habibie yang diperankan oleh Reza Rahardian. “Dalam bagian film tersebut, ada kalimat yang menarik yang bisa kita gunakan untuk mengevaluasi pembelajaran, yaitu faktanya aku cinta Indonesia, masalahnya aku cinta Indonesia, solusinya aku cinta Indonesia,” terangnya.

Senada, Mohammad Ottis Yudhaprawira Ramadhan selaku pendidik dari PKBM Bintula mengungkapkan arti perkataan Rudy Habibie yang pertama, yaitu faktanya aku cinta Indonesia. “Ini mengajarkan kita bahwa dalam mengevaluasi pembelajaran pun Anak Binaan harus mencari fakta terlebih dahulu mengenai kesiapan diri yang akan dievaluasi,” jelasnya.

Selanjutnya, dalam perkataan Rudy Habibie yang kedua, yaitu masalahnya aku cinta Indonesia, berarti setelah Anak Binaan mengukur kesiapan dirinya, fakta yang didapat pasti menimbulkan masalah berupa hasil dari evaluasi pembelajaran berupa penilaian yang diberikan. Penilaian ini sangat berpengaruh bagi Anak Binaan karena dapat mengetahui capaian hasil belajarnya dan juga meningkatkan kemampuan belajar mereka,” sambung Ottis.

Terakhir, dalam perkataan Rudy Habibie yang ketiga, yaitu solusinya aku cinta Indonesia, artinya setelah Anak Binaan mencari fakta dengan mengukur dan menyelesaikan masalah dari hasil penilaian, selanjutnya Anak Binaan harus mempunyai solusi dari hasil penilaian yang didapatkan. Adaapun solusi yang bisa dilakukan Anak Binaan dengan mengajukan tugas tambahan atau remedial kepada guru PKBM Bintula.

"Itulah beberapa manfaat yang bisa kita petik dalam film Rudy Habibie yang bisa diterapkan dalam pembelajaran, khusunya Anak Binaan LPKA Medan. Semoga anak-anak kami bisa menjadi peserta didik yang cerdas dan berkarakter," harap Ottis. (IR)

 

Kontributor: LPKA Medan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0