Petugas LPN Pamekasan Asah Kemampuan Penggunaan Senpi

Pamekasan, INFO_PAS – Petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Pamekasan menjalani latihan menembak di Lapangan Tembak Brigade Mobil (Brimob) Pamekasan bekerja sama dengan Satuan Brimob Kepolisian Daerah Jawa Timur Batalyon A Pelopor Kompi 3 Pamekasan. Latihan menembak ini dibagi menjadi dua sesi, yaitu sesi pertama pada Selasa (16/3) diikuti sebanyak 51 petugas dan sesi kedua pada Rabu (17/3) diikuti sebanyak 52 petugas.
Dikatakan Kepala Lapas Narkotika Pamekasan, Sohibur Rachman, latihan menembak ini untuk mengasah kemampuan dan keterampilan petugas dalam menggunakan senjata api yang tersedia di Lapas agar mengenali dan mengetahui senjata milik mereka sendiri. Apalagi petugas Pemasyarakatan memiliki risiko beragam dan insidentil. Maka, petugas dituntut memiliki pelbagai keahlian, mulai dari bela diri hingga skill menguasai senjata api guna mengontrol massa yang bisa saja berbuat hal yang tidak diinginkan sewaktu-waktu.
“Terlaksananya kegiatan ini sebagai bentuk kerja sama dan sinergi antar penegak hukum. Kami berharap ini jadi kegiatan rutin petugas Lapas untuk mengasah kemahiran menembak dan membentuk mental petugas dalam menghadapi situasi genting dengan tenang,” harap Sohibur.
Ia menambahkan latihan menembak ditujukan agar petugas Lapas Narkotika Pamekasan punya mental dan strategi menghadapi situasi genting dengan tenang. “Senjata yang dimiliki harus dimengerti cara penggunaannya dan cara merawatnya dengan baik. Senjata yang kita miliki ini tidak harus selalu ditembakkan, bisa cukup untuk melumpuhkan saja,” tambah Sohibur.
Lebih lanjut, ia menyebutkan di Lapas tidak perlu perorangan menggunakan senjata api, tapi di tempat-tempat strategis, seperti di pos dan untuk penanganan Warga Binaan Pemasyarakatan yang berlaku anarkis di dalam Lapas. “Kami telah menggunakan senjata sesuai prosedur, kapan harus ditembakkan. Senjata yang digunakan untuk melumpuhkan, bukan untuk mematikan,” tegas Sohibur.
Sebelum latihan dimulai, Ipda Arif Eka Priyanggono dari Brimob Pamekasan berpesan kepada petugas Lapas Narkotika Pamekasan agar siapkan mental. “Tidak usah ragu dan takut. Lakukan teknik yang disampaikan pelatih. Bidik sasaran dengan tenang. Angin dan cuaca sangat mempengaruhi. Usahakan tetap fokus dan serius agar teknik mampu dilakukan dengan disiplin,” pesannya. (IR)
Kontributor: LPN Pamekasan
What's Your Reaction?






