PETUGAS RUTAN GARUT IKUTI PELATIHAN LITMAS

Garut, INFO_PAS – Sebanyak 16 petugas Rumah Tahanan Negara (Rutan) Garut mengikuti pelatihan teknis Penelitian Kemasyarakatan (Litmas), Senin (27/10) hasil kerjasama dengan Balai Pemasyarakatan (Bapas) Garut guna mencetak kader-kader calon Pembantu Pembimbing Kemasyarakatan (PPK). “Dengan diberlakukannya UU No. 11 Tahun 2012 tentang Sistem Peradilan Pidana Anak (SPPA), tugas dan fungsi bapas cukup berat mengingat keterbatasan petugas sehingga perlu dukungan untuk membantu tugas dan fungsi bapas. Caranya dengan mempersiapkam kader-kader petugas Rutan Garut untuk menjadi petugas PPK karena sistem Pemasyarakatan merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisah-pisahkan,” tutur Kepala Rutan (Karutan) Garut Kodir. Pentingnya pelatihan Litmas diakui pula oleh Kepala Sub Seksi Pelayanan Tahanan, Hardi Yus Yudianto. “Pelatihan ini bermanfaat bagi petugas Rutan Garut sebagai bimbingan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) untuk mengetahui apa yang melatarbelaka

PETUGAS RUTAN GARUT IKUTI PELATIHAN LITMAS
Garut, INFO_PAS – Sebanyak 16 petugas Rumah Tahanan Negara (Rutan) Garut mengikuti pelatihan teknis Penelitian Kemasyarakatan (Litmas), Senin (27/10) hasil kerjasama dengan Balai Pemasyarakatan (Bapas) Garut guna mencetak kader-kader calon Pembantu Pembimbing Kemasyarakatan (PPK). “Dengan diberlakukannya UU No. 11 Tahun 2012 tentang Sistem Peradilan Pidana Anak (SPPA), tugas dan fungsi bapas cukup berat mengingat keterbatasan petugas sehingga perlu dukungan untuk membantu tugas dan fungsi bapas. Caranya dengan mempersiapkam kader-kader petugas Rutan Garut untuk menjadi petugas PPK karena sistem Pemasyarakatan merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisah-pisahkan,” tutur Kepala Rutan (Karutan) Garut Kodir. Pentingnya pelatihan Litmas diakui pula oleh Kepala Sub Seksi Pelayanan Tahanan, Hardi Yus Yudianto. “Pelatihan ini bermanfaat bagi petugas Rutan Garut sebagai bimbingan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) untuk mengetahui apa yang melatarbelakangi mereka melanggar hukum,” ucapnya. Sementara itu, Kepala Bapas (Kabapas) Garut mengapresiasi dukungan dan ide kerjasama pelatihan ini serta berharap nantinya akan tercipta calon petugas PPK yang kompeten. Hal senada diungkapkan peserta pelatihan yang mengaku antusias mengingat pentingnya Litmas agar bisa memahami kondisi WBP secara komprehensif serta mengetahui latar belakang individu pelanggar hukum beserta keluarganya. (IR)   Kontributor: Iwan & Averoes

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0