Rutan Bantul Serahkan Premi Idulfitri Kepada Anak & Keluarga WBP

Bantul, INFO_PAS – Di pengujung Bulan Ramadan, Rumah Tahaan Negara (Rutan) Bantul menyerahkan premi Hari Raya Idulfitri kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang mengikuti bimbingan kerjauntuk diserahkan kepada anak WBP serta keluarga WBP. Premi tersebut diserahkan secara simbolis oleh Kepala Rutan (Karutan) Bantul, Soleh Joko Sutopo, Rabu (29/5). Soleh menerangkan ada 20 WBP yang mengikuti pembinaan bimbingan kerja rutan dan mampu menghasilkan rupiah. “Mereka adalah WBP yang mengikuti kegiatan meubelair, anyaman keranjang plastik, pembuatan bronjong dari limbah tali plastik, anyaman keset, las, dan juga kerajinan batik,” terangnya. Ia mengakui untuk menghadirkan keluarga WBP secara bersamaan bukanlah hal yang mudah. “Hari ini, meskipun yang hadir hanya lima keluarga WBP untuk mewakili WBP yang lain atau perwakilan secara simbolis dari teman-teman WBP yang berkarya di bimbingan kerja. Kami serahkan peralatan sekolah berupa tas, buku, alat tul

Rutan Bantul Serahkan Premi Idulfitri Kepada Anak & Keluarga WBP
Bantul, INFO_PAS – Di pengujung Bulan Ramadan, Rumah Tahaan Negara (Rutan) Bantul menyerahkan premi Hari Raya Idulfitri kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang mengikuti bimbingan kerjauntuk diserahkan kepada anak WBP serta keluarga WBP. Premi tersebut diserahkan secara simbolis oleh Kepala Rutan (Karutan) Bantul, Soleh Joko Sutopo, Rabu (29/5). Soleh menerangkan ada 20 WBP yang mengikuti pembinaan bimbingan kerja rutan dan mampu menghasilkan rupiah. “Mereka adalah WBP yang mengikuti kegiatan meubelair, anyaman keranjang plastik, pembuatan bronjong dari limbah tali plastik, anyaman keset, las, dan juga kerajinan batik,” terangnya. Ia mengakui untuk menghadirkan keluarga WBP secara bersamaan bukanlah hal yang mudah. “Hari ini, meskipun yang hadir hanya lima keluarga WBP untuk mewakili WBP yang lain atau perwakilan secara simbolis dari teman-teman WBP yang berkarya di bimbingan kerja. Kami serahkan peralatan sekolah berupa tas, buku, alat tulis, serta uang tunai. Semoga beban keluarga bisa lebih ringan atau bahkan bisa membiayai anak-anak yang masih sekolah,” harap Soleh. Lebih lanjut, Karutan meminta WBP yang mengikuti kegiatan bimbingan kerja agar bisa mengikuti dengan baik dan maksimal karena pihaknya sudah berusaha untuk mencarikan pihak ketiga, terutama mitra kerja yang bisa membantu memasarkan produk rutan. [caption id="attachment_80230" align="aligncenter" width="550"] penyerahan premi WBP[/caption] “Mungkin bisa saja kita memproduksi banyak barang, namun masalah klasik akan muncul, yaitu pada pemasarannya. Untuk itu, kami sudah menjalin jejaring dan kerja sama dengan pihak ketiga diantaranya toko meubel, distributor alat rumah tangga, dan yang tidak kalah penting adalah Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Bantul. Kami juga sudah buat Perjanjian Kerja Sama,” tandasnya. Soleh menyampaikan kepada keluarga WBP yang berkunjung bahwa Rutan Bantul tengah membangun Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani sehingga layanan di Rutan Bantul berbiaya Rp. 0 alias gratis. “Kalau ada indikasi pungutan dari oknum agar segera melaporkan kepada petugas atau menyampaikan melalui aplikasi pengaduan. Keluarga diharapkan juga tidak memberikan sesuatu, baik uang atau barang, kepada petugas kami," pungkas Soleh.     Kontributor: Arif Jumhan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0