Rutan Buntok Koordinasikan WBP Asimilasi Dengan Disnakertrans

Rutan Buntok Koordinasikan WBP Asimilasi Dengan Disnakertrans

Buntok, INFO_PAS - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Buntok melaksanakan koordinasi dengan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Jumat (7/5) terkait permohonan pemberian santunan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rutan Buntok yang diasimilasikan di rumah.

Pada kesempatan ini, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi meminta data lengkap WBP yang diasimilasikan di rumah untuk nantinya akan dilakukan survei ke masing-masing rumah WBP guna memberikan santunan bagi WBP yang layak menerimanya

“Kami mengajukan 44 nama WBP untuk menjalani asimilasi di rumah,” terang Kepala Rutan Buntok, Mastur, kepada perwakilan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi dan Sekretariat Bersama Coronavirus disease (COVID-19) Barito Selatan.

Atas kekehawatiran Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi bahwa WBP yang diberikan asimilasi belum memiliki pekerjaan hingga kini karena diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar sehingga besar kemungkinan mereka sangat membutuhkan bantuan, Mastur menjelaskan pihaknya berusaha mendukung WBP yang diasimilasikan di rumah mengingat saat ini sangat kecil kemungkinan mereka untuk mendapatkan pekerjaan.

Kami yakin bantuan sangat diperlukan. Terima kasih atas kerja sama dan bantuannya. Semoga terus berlanjut dan memberikan kontribusi positif pada kehidupan WBP ke depannya,harap Mastur.

 

 

Kontributor: Rutan Buntok

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0