Rutan Cipinang Tegaskan Komitmen Netralitas Jelang Pilkada 2024

Rutan Cipinang Tegaskan Komitmen Netralitas Jelang Pilkada 2024

Jakarta, INFO_PAS - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Cipinang tegaskan komitmen netralitas  jelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. Hal ini ditegaskan Kepala Rutan Cipinang, Irwanto Dwi Yhana, saat memimpin pembacaan ikrar netralitas pada Apel Siaga dan Ikrar Netralitas Petugas Pemasyarakatan di Lingkungan Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) DKI Jakarta, Kamis (21/11).

Irwanto menyebut petugas Rutan berperan sebagai garda terdepan dalam menciptakan kepercayaan publik terhadap pelaksanaan pilkada. "Lingkungan Rutan harus menjadi cerminan dari profesionalisme. Dengan memegang teguh prinsip netralitas, kita tidak hanya menjaga kepercayaan masyarakat, tetapi juga melindungi marwah demokrasi," tegasnya.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, R. Andika Dwi P., menegaskan pentingnya integritas Aparatur Sipil Negara (ASN) sebagai kunci dalam menjaga stabilitas politik dan keamanan selama pelaksanaan pilkada. "Menjaga integritas dan bersikap netral adalah wujud pengabdian kita kepada bangsa. Tidak ada ruang untuk sikap partisan dalam menjalankan tugas negara," tegasnya.

Selain pembacaan ikrar netralitas, dilakukan pula penyerahan simbolis tanda netralitas kepada perwakilan petugas. Kegiatan ini mencerminkan tekad Rutan Cipinang untuk mendukung Pilkada Tahun 2024 yang damai, adil, dan berintegritas dengan tetap menjalankan fungsi utama sebagai penjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan Pemasyarakatan. Sebagai tuan rumah kegiatan, Rutan Cipinang juga menunjukkan kesiapannya untuk tidak hanya menjaga lingkungan internal tetap aman, tetapi memastikan tidak ada potensi pelanggaran netralitas ASN selama pilkada berlangsung. (IR)

 


Kontributor: Rutan Cipinang
 

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0