Rutan Masohi Khitankan 2 WBP

Rutan Masohi Khitankan 2 WBP

Masohi, INFO_PAS - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Masohi laksanakan tasyakuran khitanan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Minggu (6/3). Bekerja sama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Maluku Tengah melalui Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Masohi, tasyakuran khitanan dilaksanakan di Aula Rutan Masohi.

Acara dimulai dengan pembacaan kalam illahi dan saritilawah oleh WBP, dilanjutkan dengan sambutan Kepala Rutan (Karutan) Masohi, Bayu Muhammad. Ia menyampaikan pentingnya melaksanakan khitan bagi laki-laki beragama Islam.

“Dalam Islam, hukum khitan bagi laki-laki adalah wajib. Tujuannya bukan sekadar mematuhi perintah agama, tapi memiliki banyak manfaat dari sisi kesehatan, salah satunya mencegah penyakit menular pada kelamin,” ungkap Bayu.

Seremonial tasyakuran khitan dilanjutkan dengan pengantaran dua WBP yang akan dikhitan dengan iringan kesenian hadroh salawat oleh WBP Muslim lainnya. “Iringan dengan kesenian hadroh salawat adalah tradisi bagi masyarakat di Pulau Seram, Maluku Tengah. Kedua WBP adalah warga asli Pulau Seram sehingga kami meneruskan tradisi yang ada,” ujar Karutan.

Setelah pelaksanaan khitan kali ini, Rutan Masohi akan kembali melaksanakan khitan bagi WBP beragama Islam jika diketahui belum dikhitan sebelumnya. Pelaksanaan khitan juga sebagai bentuk kerja sama dengan Dinkes Kabupaten Maluku Tengah yang diharapkan terjalin lebih baik lagi.

“Terima kasih kepada RSUD Kota Masohi yang sudah membantu kami dalam memenuhi kewajiban para WBP. Sudah banyak kesempatan kami dibantu oleh RSUD Kota Masohi. Semoga hubungan kedua instansi bisa lebih baik dan erat,” harap Bayu. (IR)

 

Kontributor: Rutan Masohi

What's Your Reaction?

like
2
dislike
0
love
1
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0