Tingkatkan Pembinaan Napi, Lapas Gunung Sugih Gandeng Kemenag & Ponpes

Lampung, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Gunung Sugih terus meningkatkan kualitas iman dan taqwa para narapidananya. Untuk itu, pihak lapas menggandeng Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Lampung Tengah dan Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Huda Kota Gajah. Saat mendatangi kedua instansi tersebut, Senin (13/11) Kepala Lapas (Kalapas) Gunung Sugih, Syarpani, menyebut pihaknya terkendala kurangnya tenaga pengajar untuk membekali para santri narapidana. “Kami mengharapkan bantuan dari Kemenag dan Ponpes Darul Huda untuk mengirimkan tenaga pengajar agar setiap harinya dapat mengisi materi bagi para santri sehingga kualitas iman dan taqwa mereka meningkat. Jadi, setelah bebas lebih siap mental rohaninya,” ujar Syarpani. Kepala Kantor Kemenag Lampung Tengah, Jamaludin, berjanji akan mengirim penyuluh ke Lapas Gunung Sugih, minimal dua kali dalam sepekan. [caption id="attachment_52111" align="aligncenter" width="300"] Tingkatkan Pembinaan Napi, Lapas Gunung Sugih Gandeng Kemenag & Ponpes

Lampung, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Gunung Sugih terus meningkatkan kualitas iman dan taqwa para narapidananya. Untuk itu, pihak lapas menggandeng Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Lampung Tengah dan Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Huda Kota Gajah. Saat mendatangi kedua instansi tersebut, Senin (13/11) Kepala Lapas (Kalapas) Gunung Sugih, Syarpani, menyebut pihaknya terkendala kurangnya tenaga pengajar untuk membekali para santri narapidana. “Kami mengharapkan bantuan dari Kemenag dan Ponpes Darul Huda untuk mengirimkan tenaga pengajar agar setiap harinya dapat mengisi materi bagi para santri sehingga kualitas iman dan taqwa mereka meningkat. Jadi, setelah bebas lebih siap mental rohaninya,” ujar Syarpani. Kepala Kantor Kemenag Lampung Tengah, Jamaludin, berjanji akan mengirim penyuluh ke Lapas Gunung Sugih, minimal dua kali dalam sepekan. [caption id="attachment_52111" align="aligncenter" width="300"] Kalapas Gunung Sugih sambangi Kemenag Lampung Tengah[/caption] "Minggu depan kami akan mengirim tenaga pengajar ke lapas. Kami akan maksimal membantu lapas demi memberikan bekal rohani bagi para narapidana," janji pria santun dan agamis ini. Sementara itu, Ustad Dede Sulaeman selaku pimpinan Ponpes Darul Huda juga berjanji akan segera menambah jumlah tenaga pengajar ke lapas. "Kami sudah lama membantu lapas, tapi baru saya sendiri. Kedepannya akan ditambah dengan rekan saya,” tutur Ustad Dede. Ia menyebut saat ini Ponpes Darul Huda tengah direnovasi sehingga meminta bantuan dari Kalapas Gunung Sugih untuk pembongkaran gedung yang langsung disanggupi oleh Syarpani. "Akan saya kerahkan narapidana yang sudah asimilasi untuk ikut merenovasi ponpes. Akan saya kawal langsung,” janji Syarpani.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0