WBP Rutan Unaaha Rutin Ikuti Kajian Islami

Unaaha, INFO_PAS – Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Muslim di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Unaaha mengikuti kajian rohani di Masjid Al Muhajirin, Sabtu (30/7). Hari itu, tema kajian yang diangkat adalah tentang pentingnya shalat dan tata cara shalat sesuai sunnah Rasulullah SAW. Materi tersebut dibawakan oleh staf Rutan Unaaha, Paris Sutarjawinata. “Pentingnya shalat dijelaskan dalam Al Quran  dalam Al Quran Surah Al-Baqarah ayat (43), (45), (83), (153), (177), (238), (277), serta banyak hadist nabi. Bahkan wasiat terakhir nabi sebelum beliau wafat adalah shalat,” jelas Paris. Lebih lanjut, ia mengingatkan sebelum melaksanakan shalat, ada satu kegiatan yang wajib dilakukan, yaitu bersuci. “Ada tiga jenis bersuci, yakni wudhu, tayamum, dan mandi,” tuturnya. Tak lupa, Paris juga menjelaskan lebih rinci tentang tata cara shalat mulai dari takbiratul ihram, rukuk, i’tidal, sujud, duduk, dan tahiyat. Kepala Rutan Unaaha, Abdul Samad Dama, sangat me

WBP Rutan Unaaha Rutin Ikuti Kajian Islami
Unaaha, INFO_PAS – Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Muslim di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Unaaha mengikuti kajian rohani di Masjid Al Muhajirin, Sabtu (30/7). Hari itu, tema kajian yang diangkat adalah tentang pentingnya shalat dan tata cara shalat sesuai sunnah Rasulullah SAW. Materi tersebut dibawakan oleh staf Rutan Unaaha, Paris Sutarjawinata. “Pentingnya shalat dijelaskan dalam Al Quran  dalam Al Quran Surah Al-Baqarah ayat (43), (45), (83), (153), (177), (238), (277), serta banyak hadist nabi. Bahkan wasiat terakhir nabi sebelum beliau wafat adalah shalat,” jelas Paris. Lebih lanjut, ia mengingatkan sebelum melaksanakan shalat, ada satu kegiatan yang wajib dilakukan, yaitu bersuci. “Ada tiga jenis bersuci, yakni wudhu, tayamum, dan mandi,” tuturnya. Tak lupa, Paris juga menjelaskan lebih rinci tentang tata cara shalat mulai dari takbiratul ihram, rukuk, i’tidal, sujud, duduk, dan tahiyat. Kepala Rutan Unaaha, Abdul Samad Dama, sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh stafnya tersebut. “Kegiatan ini rutin dilaksanakan tiga kali seminggu, yakni setiap Senin, Rabu, dan Jumat. Namun begitu, dalam pelaksanaannya dapat dikondisikan sesuai dengan kesempatan dan waktu pembinanya,” pungkasnya.     Kontributor: Jamaludin

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0