Cegah DBD Meluas, Lapas Terbuka Jakarta Lakukan Fogging

Jakarta, INFO_PAS – Memasuki musim pancaroba, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Terbuka Kelas IIB Jakarta lakukan pengasapan atau fogging di area perkantoran hingga blok hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Jumat (4/3). Kegiatan yang dilakukan oleh WBP secara bergantian ini dilakukan untuk mencegah mewabahnya penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) yang kerap muncul pada musim pancaroba. Dokter muda Lapas Terbuka Jakarta, dr. Indry, mengkalim kegiatan ini cukup urgent dilakuan untuk mencegah mewabahnya nyamuk Aedes Aegypti (AE) di lingkungan lapas. “Nyamuk AE merupakan perantara penyebaran virus dengue melalui gigitan ke kulit manusia. Nyamuk AE  mulai meningkat khususnya di penghujung musim hujan,” tutur dr. Indry. Fogging tersebut dilakukan usai apel pagi didampingi tim kesehatan dari sub seksi perawatan Lapas Terbuka Jakarta, dimulai dari area taman, dapur, kamar mandi, hingga kamar blok hunian WBP.

Cegah DBD Meluas, Lapas Terbuka Jakarta Lakukan Fogging
Jakarta, INFO_PAS – Memasuki musim pancaroba, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Terbuka Kelas IIB Jakarta lakukan pengasapan atau fogging di area perkantoran hingga blok hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Jumat (4/3). Kegiatan yang dilakukan oleh WBP secara bergantian ini dilakukan untuk mencegah mewabahnya penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) yang kerap muncul pada musim pancaroba. Dokter muda Lapas Terbuka Jakarta, dr. Indry, mengkalim kegiatan ini cukup urgent dilakuan untuk mencegah mewabahnya nyamuk Aedes Aegypti (AE) di lingkungan lapas. “Nyamuk AE merupakan perantara penyebaran virus dengue melalui gigitan ke kulit manusia. Nyamuk AE  mulai meningkat khususnya di penghujung musim hujan,” tutur dr. Indry. Fogging tersebut dilakukan usai apel pagi didampingi tim kesehatan dari sub seksi perawatan Lapas Terbuka Jakarta, dimulai dari area taman, dapur, kamar mandi, hingga kamar blok hunian WBP. Selain fogging, pihak lapas melalui tim kesehatan poliklinik juga rutin mengadakan pemberantasan sarang nyamuk (PSN), baik di lingkungan kantor hingga lingkungan luar kantor. Kegiatan ini dilakukan setiap Jumat bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Jakarta Selatan dalam bentuk gerakan Jumat sehat. “Kegiatan gerakan Jumat sehat sangat penting dilakukan untuk mendukung program PSN dan mengedukasi pola hidup bersih kepada masyarakat. Pencegahan DBD yang terbukti paling efektif dan efisien adalah dengan cara 3M, yaitu menguras, menutup, serta mengubur dan mendaur ulang barang bekas,” ujar Indah Siswanti, Kepala Sub Seksi Perawatan Lapas Terbuka Jakarta. Kegiatan ini pun mendapat apresiasi Kepala Lapas Terbuka Jakarta, Itun Wardatul Hamro. Menurutnya, kegiatan pengasapan sangat penting dilakukan untuk mencegah mewabahnya penyakit DBD. Ia juga telah menginstruksikan jajarannya untuk senantiasa meningkatkan kebersihan lingkungan baik di dalam maupun di luar kantor. “Alangkah bijaknya jika pola hidup sehat dengan selalu menjaga kebersihan lingkungan menjadi budaya baru kita, mulai dari hal kecil baik di dalam maupun di luar kantor serta di lingkungan rumah kita tentunya," ujar Itun. (IR)     Kontributor: Arif Sugianto

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0