Masuki Masa Purnabakti, Dua Direktur Ditjenpas Tinggalkan Kesan Baik dan Mendalam

Masuki Masa Purnabakti, Dua Direktur Ditjenpas Tinggalkan Kesan Baik dan Mendalam

Jakarta, INFO_PAS - Direktur Pelayanan Tahanan dan Pengelolaan Basan dan Baran Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas), Budi Sarwono, serta Direktur Keamanan dan Ketertiban Ditjenpas, Abdul Aris, resmi memasuki masa purnabakti yang ditandai dengan acara perpisahan yang diadakan pada Selasa (31/1). Bertempat di Graha Pengayoman Ditjenpas, dilakukan acara perpisahan yang menandai berakhirnya masa bakti keduanya di Ditjenpas. Namun demikian, hal ini tidak berarti keduanya bukan lagi keluarga besar Ditjenpas.

“Atas nama pribadi dan mewakili seluruh keluarga besar Ditjenpas, saya mengucapkan selamat memasuki masa purnabakti kepada Bapak Budi Sarwono dan Bapak Abdul Aris. Terima kasih atas pengabdian dan loyalitasnya selama menjalankan tugas,” ucap Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Reynhard Silitonga.

Ucapan terima kasih tersebut juga teriring doa agar keduanya senantiasa diberikan kesehatan, semangat, dan kekuatan selama menjalani masa purnabakti. “Mohon maaf juga kami sampaikan atas kesalahan baik sengaja maupun tidak sengaja. Semoga silaturhami kita tetap terpelihara meskipun bapak-bapak sudah purnatugas,” lanjut Reynhard.

Pada kesempatan tersebut, Abdul Aris menyampaikan rasa syukur bisa menjadi bagian dari Ditjenpas. Sejatinya, segala pencapaiannya selama ini tentu tidak terlepas dari dukungan, sinergi, dan kerja sama tim yang solid.

“Terima kasih kepada Bapak Reyhnad selaku pimpinan kami dan seluruh pihak yang pernah bekerja sama dengan saya. Mohon maaf bila ada kesalahan, baik sengaja maupun tidak sengaja,” ucap Aris.

Senada, Budi Sarwono juga menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja sama dengannya, terkhusus seluruh pegawai di Direktorat Pelayanan Tahanan dan Pengelolaan Basan dan Baran. “Tanpa dukungan seluruh pihak, rasanya mustahil untuk melakukan pekerjaan kita di bidang Pemasyarakatan,” tambahnya.

Pengabdian keduanya tentu meninggalkan kesan dan teladan yang baik bagi seluruh pegawai yang masih menjalankan tugas di Ditjenpas. (yp)

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0