Revitalisasi Pemasyarakatan Suatu Keniscayaan

Semarang, INFO_PAS, - Direktur jenderal Pemasyarakatan (DirjenPAS), Sri puluh Budi Utami menyerukan kepada seluruh jajaran Pemasyarakatan untuk serius songsong program revitalisasi Pemasyarakatan. Ia menyatakan bahwa Revitalisasi Pemasyarakatan adalah suatu Keniscayaan. Hal itu disampaikan DirjenPAS saat membuka Fokus Group Discussion (FGD) tentang Strategi Kolaboratif Managemen Pengamanan Lapas dan Rutan di Indonesia, Jumat (7/9) di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah. "Penting bagi kita untuk meninjau dan berfikir ulang, sudahkah sistem Pemasyarakatan berjalan sebagaimana seharusnya," ucap Utami. Ia menekankan bahwa Jajaran Pemasyarakatan harus bekerja fokus membangun Sumber Daya Manusia yang berintegritas serta sadar akan beban kerja yang besar sehingga mengerti bahwa mewujudkan Revitalisasi Pemasyarakatan bukanlah hal mudah. "Revitalisasi harus dilakukan agar pekerjaan kita yang selama ini tidak maksimal bisa menjadi lebih optimal berdasark

Revitalisasi Pemasyarakatan Suatu Keniscayaan
Semarang, INFO_PAS, - Direktur jenderal Pemasyarakatan (DirjenPAS), Sri puluh Budi Utami menyerukan kepada seluruh jajaran Pemasyarakatan untuk serius songsong program revitalisasi Pemasyarakatan. Ia menyatakan bahwa Revitalisasi Pemasyarakatan adalah suatu Keniscayaan. Hal itu disampaikan DirjenPAS saat membuka Fokus Group Discussion (FGD) tentang Strategi Kolaboratif Managemen Pengamanan Lapas dan Rutan di Indonesia, Jumat (7/9) di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah. "Penting bagi kita untuk meninjau dan berfikir ulang, sudahkah sistem Pemasyarakatan berjalan sebagaimana seharusnya," ucap Utami. Ia menekankan bahwa Jajaran Pemasyarakatan harus bekerja fokus membangun Sumber Daya Manusia yang berintegritas serta sadar akan beban kerja yang besar sehingga mengerti bahwa mewujudkan Revitalisasi Pemasyarakatan bukanlah hal mudah. "Revitalisasi harus dilakukan agar pekerjaan kita yang selama ini tidak maksimal bisa menjadi lebih optimal berdasarkan klasifikasi dan kelas perlakuan pembinaan terhadap narapidana," ujar Utami dihadapan Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan se-Jawa Tengah peserta FGD. sebagai bukti keseriusan itu, Utami mengatakan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan tengah menyiapkan Lembaga Pemasyarakatan Super Maksimum Security Karanganyar di Pulau Nusakambangan untuk narapidana dengan Kategori High Risk. "Tahun 2018 ini kita sedang siapkan Lapas khusus untuk narapidana di Pulau Nusakambangan. Bangunan dan Fasilitas kita siapkan untuk sekitar 500 orang narapidana kategori High Risk," tuturnya. Hadir dalam sebagai narasumber dalam FGD Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Liberti sitinjak, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat, Ilmu Chuldun, Ka Subdit Keamanan Direktorat Keamanan Ketertiban Ditjenpas, Pria Utama dan pembicara dari Pengadilan Tinggi Jawa Tengah, Kejaksaan Negeri Jawa Tengah , BNNP Jawa Tengah, Kepolisian Daerah Jawa Tengah dan Kodam Diponegoro Jawa Tengah.***

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0