Workshop Literatur Isi Liburan Anak LPKA Tangerang

Tangerang, INFO_PAS - Liburan sekolah semester ganjil kali ini diisi Anak Lembaga Pembinaa Khusus Anak (LPKA) Tangerang dengan mengikuti Workshop Literasi bertema “Seumpama Diam Tak Lebih Baik”, Rabu (12/12). Acara ini terselenggara berkat kerja sama dengan ESQ Tangerang, Dik Doang, dan Festival Literatur Tangerang (FLT). Workshop Literasi diisi dengan motivasi-motivasi yang diberikan oleh Dik Doank serta belajar teknik menulis dan motivasi dari para penulis FLT yang sudah memiliki karya agar Anak LPKA Tangeran dapat membuat sebuah tulisan. Acara juga meriahkan hiburan band dari LPKA Tangerang “Saya hadir di sini untuk belajar bersama kalian. Kami hadir di sini untuk belajar arti sebuah kemerdekaan. Apa itu kemerdekaan? Kemerdekaan bukanlah kebebasan. Kemerdekaan itu ketika kita sudah bebas dari kebebasan itu sendiri. Ketika kita sudah memahami kemerdekaan, maka kita sudah memahami norma agama, tata krama, dan pe

Workshop Literatur Isi Liburan Anak LPKA Tangerang
Tangerang, INFO_PAS - Liburan sekolah semester ganjil kali ini diisi Anak Lembaga Pembinaa Khusus Anak (LPKA) Tangerang dengan mengikuti Workshop Literasi bertema “Seumpama Diam Tak Lebih Baik”, Rabu (12/12). Acara ini terselenggara berkat kerja sama dengan ESQ Tangerang, Dik Doang, dan Festival Literatur Tangerang (FLT). Workshop Literasi diisi dengan motivasi-motivasi yang diberikan oleh Dik Doank serta belajar teknik menulis dan motivasi dari para penulis FLT yang sudah memiliki karya agar Anak LPKA Tangeran dapat membuat sebuah tulisan. Acara juga meriahkan hiburan band dari LPKA Tangerang “Saya hadir di sini untuk belajar bersama kalian. Kami hadir di sini untuk belajar arti sebuah kemerdekaan. Apa itu kemerdekaan? Kemerdekaan bukanlah kebebasan. Kemerdekaan itu ketika kita sudah bebas dari kebebasan itu sendiri. Ketika kita sudah memahami kemerdekaan, maka kita sudah memahami norma agama, tata krama, dan peraturan sehingga tidak ada lagi orang yang melanggar. Itulah arti kemerdekaan,” ujar Dik Doank. [caption id="attachment_69919" align="aligncenter" width="187"] Workshop Literasi di LPKA Tangerang[/caption] Sementara itu, Sartika Dian dari FLT menjelaskan makna tema “Seumpama Diam Tak Lebih Baik” bahwa diam tidak membuat kita berkembang, hanya berkhayal tanpa mewujudkannya. Tetapi dengan menulis orang bisa mengekpresikan dirinya serta mengekspresikan suasana hatinya dengan mudah dan positif. “Itu yang kami harapkan untuk adik-adik di sini yang saat ini memiliki waktu luang dan pengalaman berharga hingga bisa sampai di tempat ini dan apa yang akan kalian lakukan selepas dari sini,” ujarnya. Ucapan terima kasih pun disampaikan, khususnya kepada ESQ, Dik Doank, dan FTL, dalam memberikan ilmu dan motivasinya untuk Anak LPKA Tangerang. “Kami harap seluruh Anak dapat memanfaatkan momen ini untuk dapat menyerap ilmu-ilmu yang bermanfaat ini agar dapat diambil hikmah dan dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari mulai hari ini, esok, dan seterusnya,” harap Kepala Seksi Pembinaan LPKA Tangerang, Herti Hartati.     Kontributor: Hanida Meutia

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0