Jalin Sinergi, Lapas Rangkasbitung Teken PKS dengan 15 Stakeholder

Jalin Sinergi, Lapas Rangkasbitung Teken PKS dengan 15 Stakeholder

Rangkasbitung, INFO_PAS – Direktorat Jenderal Pemasyarakatan terus berupaya memberikan pembinaan kepada Warga Binaan, baik berupa pembinaan kemandirian maupun pembinaan kepribadian. Berbekal semangat tersebut, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Rangkasbitung pun terus meningkatkan pembinaan dimaksud terhadap Warga Binaan.

“Upaya yang perlu dilakukan dalam menghadapi segala hambatan pelayanan dan pembinaan Warga Binaan adalah dengan menjalin kerja sama atau melakukan kolaborasi dengan instansi pemerintah daerah, Lembaga Swadaya Masyarakat, dan organisasi lainnya,” kata Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Banten, Tejo Herwanto, saat menghadiri penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara Lapas Rangkasbitung dengan 15 stakeholder, Senin (27/2).

Ia melanjutkan, upaya peningkatan pelayanan dan pembinaan terhadap tahanan dan narapidana tersebut dapat menumbuhkan moralitas yang baik dalam diri mereka. Dengan demikian, diharapkan mereka menjadi orang yang lebih baik. Diharapkan juga dengan bekal keahlian yang dimiliki, mereka mampu kembali diterima di tengah masyarakat dengan baik.

“Tentu saja tanpa dukungan banyak pihak, pemerintah daerah, dan stakeholder, sulit bagi Lapas Rangkasbitung untuk dapat menyukseskan agenda-agenda besar tersebut,” tambah Kakanwil.

Pada kesempatan tersebut, Tejo mengapresiasi dukungan stakeholder terhadap Lapas Rangkasbitung, khususnya dalam program pembinaan dan peningkatan layanan kepada Warga Binaan. “Terus rajut karya, buat terobosan, dan hadirkan pembaruan di tahun 2023. Semoga tahun 2023 ini adalah tahun prestise dan prestasi bagi Kanwil Kemenkumham Banten, utamanya Lapas Rangkasbitung,” harapnya.

Terkait hal tersebut, Kepala Lapas Rangkasbitung, Suriyanta Leonardo Situmorang, menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas dukungan yang diberikan seluruh stakeholder. “Kami atas nama petugas dan Warga Binaan Lapas Rangkasbitung menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya atas bantuan, dukungan, dan kerja sama dari seluruh pihak terkait,” ujarnya.

Diharapkan kerja sama tersebut memberikan dampak positif dan pembekalan keterampilan yang berguna serta bisa menjadi bekal bagi Warga Binaan yang menerimanya. (yp)

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0