Kedatangan Tim UNICEF Jakarta, Ini Harapan Kepala LPKA Banda Aceh

Kedatangan Tim UNICEF Jakarta, Ini Harapan Kepala LPKA Banda Aceh

Banda Aceh, INFO_PAS – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Banda Aceh sambut kunjungan tim dari United Nations Children's Fund (UNICEF) Jakarta, Selasa (13/6). Maksud dan tujuan kedatangan tim tersebut adalah melakukan observasi terkait mekanisme pola pembinaan dan pendidikan, alur pemberian Asimilasi maupun Integrasi, hingga pemenuhan poin-poin kerja sama antara LPKA Banda Aceh dengan para stakeholder terkait.

Kepada tim dari UNICEF Jakarta, Wiwid Feryanto Rahadian selaku Kepala LPKA Banda Aceh memaparkan jumlah Anak Binaan yang masuk ke LPKA Banda Aceh telah tergolong over kapasitas dengan didominasi kasus asusila dan penyalahgunaan narkotika. Selain itu, sarana prasarana, seperti ketersediaan ruangan untuk belajar mengajar juga masih belum memadai.

“Kami harapkan dengan adanya beragam Perjanjian Kerja Sama yang telah dilakukan dapat segera memenuhi segala sesuatu yang masih belum tersedia di sini,” harap Wiwid.

Pada kesempatan itu, tim dari UNICEF Jakarta terdiri atas Millen Kidane selaku Kepala Perlindungan Anak Nasional serta Ali Aulia Ramli selaku Spesialis Perlindungan Anak. Mereka hadir didampingi Anita Dahal selaku Kepala Kantor UNICEF Aceh beserta Asep Zulhijar selaku Official Perlindungan Anak dan Miya selaku Official Bidang Manajemen.

Rombongan UNICEF berkeliling sekitar area LPKA Banda Aceh meliputi klinik, dapur, musala, dan gedung serbaguna. Turut dipersembahkan pula Tari Rapai Geleng dan musik beatbox oleh puluhan Anak Binaan. Tidak ketinggalan, hasil karya pelatihan mebel berupa meja kayu juga dipamerkan di hadapan tim dari UNICEF.

Hasilnya, standing applause diberikan oleh Millen Kidane terhadap pola pembinaan yang telah diselenggarakan di LPKA Banda Aceh. "Very impressed with the child's performance,” pujinya seraya berharap Anak Binaan usai menjalani masa pembinaan di LPKA Banda Aceh dapat dengan mudah berbaur kembali di masyarakat dan diterima dengan baik.

UNICEF sendiri merupakan organisasi PBB yang bertujuan meningkatkan kualitas hidup anak maupun perempuan yang berada di negara-negara berkembangSelain di Jakarta, terdapat pula tujuh kantor lapangan UNICEF di Jawa Timur, Aceh, Nusa Tenggara Timur, Maluku, Sulawesi Selatan, Papua, dan Papua Barat. Masing-masing kantor berperan menjawab isu spesifik di wilayahnya dan mengisi kekurangan layanan di tempat-tempat dengan kesenjangan layanan publik tertinggi. Melalui dukungan yang diberikan kepada instansi pemerintah dan mitra di tingkat daerah, provinsi, dan nasional, UNICEF memastikan agar hukum, kebijakan, dan pelayanan di Indonesia mampu memenuhi hak setiap anak terhadap layanan kesehatan, perlindungan, dan pendidikan, di manapun anak itu berada. (IR)

 

Kontributor: LPKA Banda Aceh

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
1
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0